Jelang Tahun Baru Harga Cabe Merah dan Bawang Merangkak Naik

JurnalKepri.com, Tanjungpinang, – Jelang Tahun Baru, harga cabe merah dan bawang merah merangkak naik di Pasar Baru Kota Tanjungpinang.
Yanti, pedagang Pasar Baru Kota Tanjungpinang mengungkapkan, harga cabe merah sudah naik, saat ini harganya Rp 55 ribu/Kg, sebelumnya Rp 48 ribu/Kg sedangkan cabe rawit saat ini dijual Rp 50 ribu/Kg.
Kemudian untuk harga bawang Jawa saat ini naik menjadi Rp 40 ribu/Kg yang sebelumnya masih Rp 35 ribu/Kg.
“Bawang Jawa memang sedikit mahal karena petani disana gagal panen, sedangkan bawang impor dari India harganya normal Rp 28 ribu/Kg,” kata Yanti kepada jurnalkepri.com, Selasa (17/12/2019).
Kenaikan juga terjadi di sejumlah harga ikan, seperti selar kecil Rp 55 ribu/Kg yang sebelumnya Rp 45 ribu/Kg. Ikan selar besar dan sedang Rp 65 ribu/Kg dari Rp 55 ribu/Kg.
Selanjutnya, harga ikan bulat ukuran kecil-sedang Rp 55 ribu/Kg naik Rp 65 ribu/Kg. Sedangkan ukuran besar dari Rp 48 ribu/Kg jadi Rp 55 ribu/Kg.
“Pasokan ikan sedikit berkurang dek, karena faktor cuaca dan gelombang. Nelayan jadi jarang pergi melaut. Tapi sampai Tahun Baru nanti pasokan ikan cukup,” kata Acai, pedagang ikan pasar KUD Tanjungpinang. (Ihs)